16 Juli 2016
Hari ini kami ikut arisan sepeda motor dan
halal bi halal. Bukan sebagai peserta, tapi sebagai sekumpulan anak muda yang
ikut duduk dan menghabiskan makanan, lalu sok sokan ikut berkontribusi dengan
membereskan serakan sampah yang bergelimpangan. Kami juga dengarkan ceramah yang
bilang bahwa arisan tidak akan jadi arisan kalau tidak ada yang ingat dunia. Kalau
tidak ada yang berharap besok hidup.